Selamat Datang Di Website Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro...

Artikel

Gerakan Setengah Milyar Masker Desa Kauman

16 September 2020 22:12:32  TPID Desa Kauman  686 Kali Dibaca  Berita Desa

Pemerintah Desa (Pemdes) Kauman, Kecamatan Kota Bojonegoro, membagikan masker gratis kepada warganya, Rabu 16 September 2020. Pembagian sebanyak 6.000 masker ini didistribusikan dari Rukun Tetangga (RT) 1 hingga 12, yang terbagi dalam 2 Rukun Warga (RW). 

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memenuhi kewajiban program gerakan masker setengah milyar dari Pemerintah Pusat. Dalam program tersebut, sesuai ketentuan yang berlaku, pendistribusian masker dilaksanakan oleh kader PKK dan didampingi oleh Kepala Desa, Babhinkamtibmas dan babinsa Desa Kauman. Kegiatan membagikan masker ini   wujud bentuk keseriusan Pemerintah Desa Kauman, untuk memutus rantai virus Covid-19.

Kepala Desa (Kades) Kauman, Yulia Purwaningtyasari D.A, SE, mengatakan, jika pendistribusian masker di Desa Kauman, dilaksanakan serentak pada Rabu 16 September mulai pukul 09.00WIB. "Setiap warga diberi sebanyak dua buah masker," katanya.

Kades Yulia berharap, setelah pembagian masker yang dilakukan Pemdes Kauman, warga lebih mempunyai kesadaran memakai masker tanpa tekanan dan paksaan demi menjaga diri, keluarga dan lingkungan, supaya terhindar dari Covid-19. "Ini bentuk kepedulian pemerintah untuk memutus mata rantai virus corona," tambahnya.

Sementara, warga yang mendapat masker gratis ini juga menyambut baik, serta nampak senang atas kepedulian pemerintah. Sebab, selama pandemi, pemerintah juga terus memberikan bantuan terhadap warga. Terutama bagi warga yang terdampak covid-19 dan warga yang kurang mampu serta warga lanjut usia. Baik bantuan berupa sembako, maupun uang tunai (BLT).

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Sinergi Program

 Pemerintah Desa

 Statistik

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Jl. MH. Thamrin No.82 A Bojonegoro
Desa : Kauman
Kecamatan : Bojonegoro
Kabupaten : Bojonegoro
Kodepos : 62113
Telepon : 0353884384
Email : admin@kauman-bojonegoro.desa.id

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:502
    Kemarin:369
    Total Pengunjung:681.287
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.221.27.111
    Browser:Mozilla 5.0

 Media Sosial