Selamat Datang Di Website Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro...

Artikel

Program Kegiatan Penguatan Ketahanan Pangan 'Budidaya Tanaman Sistem Hidroponik' di Lingkungan RT 01

01 April 2022 07:14:16  TPID Desa Kauman  583 Kali Dibaca  Berita Desa
Bojonegoro - RT.01 Desa Kauman, Pada tahun 2022 ini, pemerintah menerbitkan kebijakan terkait pemanfaatan 20 persen dana desa untuk program ketahanan pangan dan hewani. Hal ini bahkan diatur dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 104 Tahun 2021 Tentang Rincian Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun 2022.
 
Di Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro Kabupaten Bojonegoro program ini direalisasikan dengan penguatan ketahanan pangan melalui budidaya tanaman hidroponik dengan memanfaatkan lahan kosong untuk kemudian ditanami tanaman hidroponik.
 
Namun, banyak dari masyarakat yang belum tahu harus darimana memulai menanam dengan sistem hidroponik. Maka dari itu, Pemerintah Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro Kabupaten Bojonegoro memberikan pelatihan sekaligus memberi bantuan perlengkapan hodroponik kepada masyarakat.
 
Seperti yang terlihat di lingkungan RT.01 Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro, Kamis (31/3/2022) satu kelompok yang terdiri atas 25 (Dua Puluh Lima) orang diberi pembekalan mengenai dasar-dasar cara budidaya tanaman sistem hidroponik. Mulai dari pemanfaatan instalasi hidroponik bertingkat, bibit tanaman yang cocok untuk ditanaman, cara menyemai tanaman sayuran, hingga cara menanam dan merawat melalui media-media tanam yang terbilang mini.
 
"ini sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro kepada masyarakat. Bantuan yang bersumber dana desa untuk program ketahanan pangan diwujudkan dengan budidaya tanaman hidroponik. Harapannya bisa bermanfaat bagi masyarakat dan bisa menciptakan ketahanan pangan bagi masyarakat" ungkap ibu Yulia Purwaningtyasari D.A SE (Kepala Desa Kauman Kecamatan Bojonegoro).

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Sinergi Program

 Pemerintah Desa

 Statistik

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Jl. MH. Thamrin No.82 A Bojonegoro
Desa : Kauman
Kecamatan : Bojonegoro
Kabupaten : Bojonegoro
Kodepos : 62113
Telepon : 0353884384
Email : admin@kauman-bojonegoro.desa.id

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:389
    Kemarin:369
    Total Pengunjung:681.174
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.19.71.145
    Browser:Mozilla 5.0

 Media Sosial